FORKOPIMDA PATI LAKUKAN MONITORING PILKADES - ANTISIPASI KERAWANAN
Pati, RadarMuria.Com
Bupati Pati H. Haryanto bersama Wakil Bupati H. Syaiful Arifin dan Forkopimda Kabupaten Pati melakukan monitoring jelang Pilkades serentak pada Sabtu (15/12).
Hal itu dilakukan untuk mengecek kesiapan desa penyelenggara sekaligus mengantisipasi kerawanan pada pesta demokrasi rakyat tersebut.
Beberapa desa yang disinyalir rawan, sempat disambangi oleh forkopimda pada Kamis malam (13/12) diantaranya Desa Trangkil Kecamatan Trangkil dilanjutkan ke Desa Pohijo Kecamatan Margoyoso dan berakhir di Desa Bulungan Kecamatan Tayu.
Secara umum, menurut bupati, persiapan pilkades di beberapa desa berjalan relatif baik, aman, lancar dan damai.
Namun demikian, bupati tetap berharap panitia dapat melaksanakan tugas sesuai regulasi dan petunjuk teknis yang ada. Termasuk aturan bila dalam penghitungan suara terjadi suara draw.
"Misal saat perhitungan suara akhir sama, akan berlaku beberapa ketentuan. Ini telah kami sosialisasikan kepada panitia pilkades", terang bupati.
Bupati menambahkan, kunci keberhasilan penyelenggaraan pilkades adalah panitia dan pengawas harus profesional. Dan calon kepala desa harus dapat mengendalikan para pendukungnya.
"Secara umum saya rasa sudah bagus, dari segi penataan bilik suara dan lainnya. Saya berharap pesta demokrasi ini dapat berjalan sukses, aman, lancar dan damai. Dan terpilih kepala desa yang nantinya akan melanjutkan roda pemerintahan desa masing - masing", harap Bupati Pati H. Haryanto.
(RM. Usman /: Humas Setda)
0 komentar:
Posting Komentar