TABLIGH AKBAR - MUHAMMADIYAH DIMINTA TURUT MENYUKSESKAN PEMILU 2019



Pati, RadarMuria.Com
Wakil Bupati Pati Syaiful Arifin (Safin) meminta kepada Pengurus dan Keluarga Besar Muhammadiyah Kabupaten Pati untuk turut menyukseskan Pemilu 2019, April mendatang dengan menggunakan hak pilih masing - masing.

Hal itu disampaikan Safin saat menghadiri Tabligh Akbar Muhammadiyah bertempat di Gedung Olah Raga Pesantenan Puri Pati.

Safin juga berharap kegiatan semacam itu dapat memperlancar komunikasi dalam  kerangka silaturahmi yang semakin erat antar berbagai komponen umat Islam di Kabupaten Pati. Sehingga, menurutnya, akan mampu memperkokoh ukhuwah islamiyah yang bermuara pada terpeliharanya persatuan dan kesatuan bangsa.

"Marilah kita jadikan momentum ini sebagai sarana dan wahana instropeksi diri untuk meningkatkan keimanan serta sarana untuk menjaga kekompakan yang guyub rukun, bersatu - padu membangun Kabupaten Pati", terang Safin.

Terlebih, lanjutnya, tahun ini merupakan tahun politik  yang harus dijaga agar situasi tetap kondusif, aman dan tentram.

Dalam kesempatan itu, Safin juga menyampaikan harapan kepada Pimpinan Daerah (PD) Muhammadiyah Kabupaten Pati untuk mendirikan dan membangun universitas yang bisa dijadikan partner Pemerintah Kabupaten Pati dalam pembangunan.

"Universitas dengan segala keilmuannya, kami harapkan dapat bekerjasama untuk memberi koreksi atau kritik membangun dan memberi solusi bagi pemberdayaan menuju kesejahteraan masyarakat", ujar Safin.

Ketua PD Muhammadiyah Kabupaten Pati Asnawi menyampaikan rasa syukur bahwa Muhammadiyah senantiasa eksis dan berkomitmen menggelorakan dakwah, salah satunya melalui tabligh akbar di hari itu, dengan tema "Membangun Dakwah Muhammadiyah yang Berwibawa".

(RM. Usman  /: Humas Setda)

0 komentar:

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.