Pati, RadarMuria.Com
Setelah melalui rangkaian penilaian dan karantina, akhirnya terpilih Duta Wisata Kabupaten Pati 2019.
Malam final pemilihan Duta Wisata berlangsung di arena Pameran Inovasi Pati bertempat di halaman Stadion Joyo Kusumo pada Jumat malam (19/7).
Para finalis terdiri atas 10 putra dan 10 putri yang mengikuti penjurian akhir. Terpilih Ahmad Sya'roni dari kategori umum dan Anastasia Beta peserta dari perwakilan SMA Negeri 1 Pati, sebagai Duta Wisata Kabupaten Pati 2019.
Acara dihadiri Bupati Pati H. Haryanto beserta istri, Wakil Bupati Saiful Arifin beserta istri dan Forkompimda serta tamu undangan.
Hadir juga, Duta Wisata dari Kabupaten Blora, Kudus dan Jepara Jawa Tengah.
Bupati Haryanto memberi apresiasi penyelenggaraan event tahunan tersebut. Dan berharap, Duta Wisata terpilih adalah benar - benar atas prestasi dan kemampuan, tanpa ada intervensi apapun.
"Saya berharap, event ini bukan sekadar seremonial. Sebagai Duta Wisata harus bisa memenuhi B4, yakni Brain, Beauty, Behavior dan Brave", terang bupati.
Dengan memenuhi B4, tambah bupati, Duta Wisata akan mempunyai wawasan luas sehingga mampu membawa dan memromosikan pariwisata Kabupaten Pati.
(RM. Usman)
0 komentar:
Posting Komentar