KAKANWIL KEMENKUMHAM JATENG PIMPIN SERTIJAB KEPALA BAPAS KELAS II PATI

Kepala Kanwil Kemenkumham Jawa Tengah 
Drs. Priyadi, Bc.IP; M.Si


Pati, RadarMuria.Com
Serah Terima Jabatan (Sertijab) Kepala Bapas ( Balai Pemasyarakatan) Kelas II Pati dari pejabat lama Giyanto, SIP; M.Si kepada pejabat baru Muhamad Nurseha, SH; MH berlangsung Senin (15/6) di halaman Kantor Bapas Kelas II, Jalan P. Sudirman Km. 3 Pati.

Sertijab dipimpin langsung oleh Kepala Kemenkumham RI Kantor Wilayah Jawa Tengah Drs. Priyadi, Bc.IP; M.Si dan dihadiri Kepala Devisi Imigrasi dan Kepala Devisi Pemasyarakatan, Kepala Lapas Kelas II Pati, para Kepala Rutan dan Kepala UPTD Pemasyarakatan se wilayah Pati.

Bersamaan, juga digelar sertijab Kepala Rutan (Rumah Tahanan) Kelas IIB Blora dari pejabat lama R. Budiman P. Kusumah, Amd.IP; SH; MH kepada Dedi Cahyadi, Amd.IP; SH; MH.


Sertijab Kepala Bapas Kelas II Pati
Muhamad Nurseha, SH; MH (pejabat baru) menggantikan Giyanto, S.IP; M.Si (pejabat lama)

Kepala Kanwil Kemenkumham Jawa Tengah, Priyadi dalam sambutan mengatakan, pergantian jabatan dalam suatu organisasi adalah dinamika yang wajar dalam rangka penyegaran dan kebutuhan organisasi.

"Namun saya ingatkan, ada standar operasional prosedur (SOP -red) yang harus dijalankan secara baik dan benar",  kata Priyadi.

Persoalan di jajaran Kemenkumham, menurutnya, tidak bisa diselesaikan apabila mengabaikan SOP tersebut.

"Bila tidak sesuai dengan track yang benar, maka tidak segan - segan akan kami tarik ke kanwil. Tidak peduli siapa anda.!", tegas Priyadi. 

Penegasan itu disampaikan supaya pejabat dalam menjalankan tugas dan pekerjaannya, sesuai koridor dan ketentuan.

"Sebenarnya tidak sulit. Bekerja secara wajar saja, itu sudah memberi kontribusi positif pada ruang lingkup kerja", terang Priyadi.

Ia juga mengingatkan, pejabat adalah pemimpin yang tidak boleh memberi perintah secara sembarangan.


Kepala Kanwil Kemenkumham Jateng  Priyadi bersama pejabat Bapas Pati dan pejabat Rutan Blora yang melakukan sertijab

Memastikan kinerja pejabat dibawahnya telah sesuai atau berjalan baik dan benar, Priyadi mengungungkapkan telah melakukan kunjungan di wilayah Jawa Tengah.

"Hampir 1 bulan keliling Jateng, untuk memastikan bekerja dengan benar", ungkap Priyadi.

Pada kesempatan itu, Priyadi menyampaikan ucapan selamat kepada pejabat baru dan meminta segera menyesuaikan diri dengan tugas - tugas.

"Dan kepada pejabat lama, semoga sukses di tempat yang baru", ucap Priyadi.

Priyadi juga menegaskan, pihaknya akan mengevaluasi kinerja setiap 3 bulan dan meminta agar fungsi komunikasi, koordinasi dan pelaporan dapat berjalan dengan baik.

Penulis : RM. Usman

3 komentar:

  1. artikel tentang standar operasional prosedur yang menarik. terimakasih tips tips nya gan

    BalasHapus
  2. Toko sepeda jogja saat ini sering dikunjungi seiring bertambahnya minat hobi bersepeda

    BalasHapus
  3. dalam membuat kaos memang di butuhkan berbagai kebutuhan seperti mesin dan bahan tekstil. Yuk simak artikel tentang bagaimana proses pembuatan kain tekstil berikut ini

    BalasHapus

Diberdayakan oleh Blogger.