KODIM 0718/PATI BANTU JARINGAN WIFI DUKUNG PROSES BELAJAR DARING SISWA DI DUKUH MOROTOKO


Anak - anak di Dukuh Morotoko dapat menikmati jaringan internet bantuan Kodim 0718/Pati, mendukung proses belajar daring.

Pati, RadarMuria.Com - Kodim 0718/Pati membantu 1 unit jaringan wifi untuk warga di Dukuh Morotoko Desa Watesaji Kecamatan Pucakwangi.

Bantuan dimaksudkan agar siswa di dukuh itu dapat mengikuti proses belajar secara daring yang diberlakukan pemerintah selama pandemi Covid-19.

Hal itu juga mengingat keterbatasan desa itu dalam menjangkau jaringan internet karena letaknya yang terpencil.

Mendapati kondisi itu, setelah mendapat laporan dari Babinsa Watesaji Sertu Edy Sulistyo melalui Danramil 17/Pucakwangi Kapten Inf Suyani, Dandim 0718/Pati Letkol CZi Adi Ilham Zamani merespon dan memerintahkan untuk pemasangan wifi di dukuh tersebut.

Akhirnya, 1 unit wifi telah terpasang dan tersambung akses internet, pada Kamis (6/8) sore.

"Alhamdulillah, satu unit wifi sudah berhasil kami pasang dan kami tempatkan di rumah pak Waji Kaur Kesra Dukuh Morotoko", terang Kapten Suyani.

Sesuai arahan Dandim, lanjutnya, Koramil jajaran Kodim Pati diminta membantu anak - anak dalam pembelajaran daring dengan mempersilakan mengakses internet yang ada di markas Koramil setempat.

"Silakan datang dan tak perlu sungkan. Manfaatkan dan gunakan internet murah yang ada di Koramil", lanjut Kapten Suyani.

Tokoh masyarakat Dukuh Morotoko, Listiyono, menyambut baik atas bantuan wifi di dukuhnya yang sangat membantu anak - anak dalam belajar daring.

"Kami bersyukur karena kesulitan yang kami alami mendapat respon dari pak Dandim", ucap Listiyono.

Untuk itu, mewakili masyarakat, dia mengucapkan terima kasih kepada Dandim 0718/Pati beserta jajaran.

Rencana, Sabtu (8/8) ini, jaringan wifi akan diresmikan penggunaannya oleh Dandim Letkol Adi Ilham.

(RM. Usman : Snpt/Pendim)

0 komentar:

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.