WALAUPUN BARU TERBENTUK, TIM E-SPORT PSG PATI MAMPU RAIH GELAR JUARA TINGKAT REGIONAL DAN NASIONAL

 



Pati, RadarMuria.Com                       Meski belum lama terbentuk, ternyata Tim  E-Sport PSG Pati sudah  mampu menorehkan prestasi dengan menyabet gelar juara di tingkat regional maupun nasional.

Ceo E-Sport PSG Pati, Gani Rahmatullah Arifin mengatakan, sederet gelar juara mampu dicetak timnya.

"Syukur alhamdulillah, Tim E-Sport PSG Pati sudah nampu mendapatkan prestasi demi prestasi pada usianya yang masih sangat muda. Ini jadi lecutan bagi tim untuk dapat lebih mengasah diri agar dapat bersaing lebih global lagi", kata Gani, Senin (25/1).

Adapun gelar yang berhasil diraih sepanjang Januari ini, beber Gani, yaitu Tim ML mendapat Juara 1 Liga Rembang Championship, Juara 1 Tourney Cup Season 4, Juara 4 Allienz Tournament dan Juara 1 Racoon Tournament.

Prestasi juga dicatat Tim PUBGM (mobile), yakni Juara 1 PMRC Rembang dan juara pada Terminator of PMRC Rembang.

Untuk Tim E-Football PES bahkan mampu menembus Best of 4 Matrix Competition E-Football PES 2021 Coop 2vs2.

Skuat E-Sport PSG Pati, jelas Gani, merupakan player - player pilihan yang sudah teruji kemampuannya, yang berasal dari Pati dan kawasan sekitarnya.

Manajer PSG Pati, Doni Setiabudi, mengapresiasi keberadaan Tim E-Sport PSG Pati. Kehadirannya, menurut Doni, menjadi bukti kreasi anak - anak muda Pati yang memiliki potensi tinggi.

"Harapannya nanti, E-Sport PSG Pati ini juga mampu mengharumkan nama Pati dari olahraga di dunia maya", harap Doni

(RM. Usman : /nug)

0 komentar:

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.