HADIRI SARASEHAN MAY DAY, BUPATI HARYANTO UNGKAP RAHASIA GAET INVESTOR ASING KE PATI

Sarasehan Memperingati Hari May Day 1 Mei Kabupaten Pati



Pati, RadarMuria.Com                  Situasi kondusif dan upah tenaga kerja yang kompetitif, menjadi faktor minat investor asing menanamkan modalnya di wilayah Kabupaten Pati, antara lain  PT Sejin Fashion Indonesia asal Korea yang mendirikan pabrik garmen  di wilayah Kecamatan Margorejo dan PT HWI yang masih dalam proses pembangunan pabrik di wilayah Kecamatan Batangan.

Hal itu diungkapkan Bupati Pati, Haryanto, pada Sarasehan Memperingati Hari Buruh Internasional 1 Mei, yang dikenal May Day, pada Jumat (30/4) malam, di pendopo kabupaten setempat.

Sarasehan bertema Recovery Together itu juga dihadiri Wakil Bupati Saiful Arifin, Sekda Suharyono, Dandim 0718/Pati, Polres Pati, DPRD, OPD terkait, SPSI, Kadin dan Hipmi serta unsur lainnya.

"Ini salah satu bukti bahwa kita memberikan kemudahan investasi dan menyediakan lapangan kerja. Setidaknya para tenaga kerja asal Pati", ungkap Haryanto.

Untuk itu, bupati mengajak stakeholder terkait senantiasa menjaga iklim sejuk dengan pengusaha, perusahaan dan pekerja, guna menjaga kesinambungan .

"Apa jadinya memiliki perusahaan tapi tidak memiliki pekerja. Dan sebaliknya, memiliki banyak pekerja tapi tidak memiliki perusahaan", lanjutnya.

Dalam kesempatan itu, bupati menekankan, apabila timbul suatu permasalahan agar tidak menggelar aksi yang dapat menimbulkan gejolak. Tetapi, menurutnya, harus disampaikan kepada pihak yang bersangkutan secara baik untuk dimusyawarahkan.

Sejauh ini, sebut Haryanto, Pemkab Pati nersama para pekerja (buruh) selalu menjalin komunikasi yang baik, terutama berkaitan upah minimum yang diusahakan selalu naik setiap tahun.

"Semoga ekonomi dapat terus bangkit. Sebab apabila gerakan ekonomi tidak bangkit, dapat berpengaruh pada semua lini", harapnya.

Acara potong tumpeng oleh Saiful Arifin pun mewarnai sarasehan tersebut, yang selanjutnya diberikan kepada perwakilan SPSI Kabupaten Pati

(RM. Usman :fn2/GN/MK)

0 komentar:

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.